Eri Cahyadi Klaim Pembangunan 233 Drainase 2025 Atasi Genangan di 38 Titik

jatim.jpnn.com , SURABAYA - Sepanjang tahun 2025, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memprioritaskan pembangunan infrastruktur pengendalian banjir. Fokus utamanya adalah menambah saluran drainase baru di berbagai kawasan yang selama ini kerap menjadi titik genangan.